top of page

Brevir / Ibadat Harian untuk Arwah

Gereja tiada putusnya memuji Tuhan dan memohonkan keselamatan seluruh dunia bukan hanya dengan merayakan Ekaristi, melainkan dengan cara-cara lain juga, terutama dengan mendoakan Ibadat Harian. Berdasarkan Tradisi kristiani yang kuno Ibadat Harian disusun sedemikian rupa, sehingga seluruh kurun hari dan malam disucikan dengan pujian kepada Allah. Maka dari itu semua orang yang mendoakan Ibadat Harian, menunaikan tugas Gereja, maupun ikut serta dalam kehormatan tertinggi Mempelai Kristus. Sebab seraya melambungkan pujian kepada Allah mereka berdiri di hadapan takhta atas nama Bunda Gereja. (Konsili Vatican II 83-85).

​

Ada banyak tema ibadat harian sepanjang tahun liturgi, salah satunya adalah Ibadat Harian untuk Arwah.  Ibadat ini biasa didoakan pada  bulan November (Bulan Jiwa-Jiwa Suci di Api Penyucian) atau pada saat ada orang yang kita kenal meninggal dunia atau pada peringatan kematiannya. Umat beriman dapat mendoakan Ibadat harian ini secara pribadi kapan saja kecuali pada hari Minggu atau Hari Raya Gereja. Jika memungkinkan Ibadat ini dilakukan secara bersama dalam kelompok dan didaraskan dengan lagu. 

Berikut Ibadat Harian untuk Arwah:

Church Song Sheets
Brevir / Ibadat Harian
bottom of page